Photobucket

Sunday, July 05, 2009

Kroasia Dipimpin PM Perempuan

Presiden Kroasia Stipe Mesic, Jumat (3/7), menunjuk perdana menteri wanita pertama yang diangkat negara itu, yang akan membentuk pemerintah baru setelah pengunduran diri tak diduga-duga Ivo Sanader. Jadranka Kosor "telah memberi saya bukti sah bahwa ia memiliki mayoritas yang diperlukan (di parlemen)... oleh karena itu malam ini saya memberinya mandat untuk membentuk pemerintah baru," Mesic mengatakan kepada wartawan.

"Kami akan memulai dengan segera pekerjaan penting yang ada di depan kami," kata Kosor. Menurut Kosor, pemerintah baru itu akan disampaikan pada parlemen Senin (6/7).Mantan wartawan berusia 56 tahun, sekutu dekat Sanader, itu akan menjadi perempuan pertama yang menduduki jabatan paling berpengaruh dalam politik Kroasia sejak merdeka dari Yugoslavia pada 1991. Kroasia telah dalam kekacauan politik sejak Sanader mengumumkan Rabu ia akan mundur dari jabatan yang telah ia pegang sejak 2003 dan akan meninggalkan politik, tanpa memberikan alasan jelas bagi tindakannya itu.
Keputusan tersebut telah memicu kecaman dari oposisi, pengamat dan sebagian besar masyarakat di negara yang sedang menghadapi krisis ekonomi serius dan pembicaraan pencapaian keanggotaan yang terintangi dengan Uni Eropa itu.

0 comments:

 

News © 2008 using D'Bluez Theme Designed by Ipiet Supported by Tadpole's Notez Based on FREEmium theme